Ceritra
Ceritra Uang

Rupiah Melemah Lagi Hari Ini, Apa Penyebabnya?

Refa - Thursday, 08 January 2026 | 09:30 AM

Background
Rupiah Melemah Lagi Hari Ini, Apa Penyebabnya?
Ilustrasi Penurunan Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS (Pinterest/sindonewsofficial)

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada Kamis, (8/1/2026) dibuka di level Rp16.800 per USD, mengalami pelemahan sebesar 20 poin dari posisi penutupan sebelumnya di Rp16.780 per USD.

Pergerakan rupiah hari ini dipengaruhi oleh tekanan pasar yang berasal dari penguatan dolar AS serta meningkatnya ketegangan geopolitik global yang menekan selera risiko investor. Mengacu pada TradingView, mata uang Asia bergerak dalam tekanan seiring eskalasi geopolitik yang cenderung mendorong investor menghindari aset berisiko.

Analis Commerzbank Research dalam laporan riset menyampaikan bahwa militer Amerika Serikat kembali menyita dua kapal tanker minyak yang masuk dalam daftar sanksi, sebagai bagian dari kebijakan karantina energi AS terhadap Venezuela. Di sisi lain, ketegangan antara China dan Jepang kembali meningkat setelah Beijing memulai penyelidikan antidumping terhadap bahan baku utama pembuatan chip asal Jepang.

Selain terhadap dolar AS, rupiah juga bergerak beragam di hadapan mata uang global lainnya.

Kurs Rupiah Terhadap Mata Uang Utama:

  • USD (Dolar AS): Rp16.800
  • EUR (Euro): Rp19.510
  • JPY (Yen): Rp10.672 per 100 yen
  • GBP (Poundsterling): Rp22.531
  • AUD (Dolar Australia): Rp11.254
  • SGD (Dolar Singapura): Rp
  • CNY (Yuan): Rp2.388

Dengan dinamika pasar global yang masih bergerak cepat, pelaku usaha dan masyarakat diimbau untuk terus memantau perkembangan kurs harian.

Logo Radio
🔴 Radio Live