Ceritra
Ceritra Warga

Stop Kejar Glowing Instan, Ini Cara Aman dan Efektif Menurut Ahlinya

Refa - Sunday, 11 January 2026 | 02:00 PM

Background
Stop Kejar Glowing Instan, Ini Cara Aman dan Efektif Menurut Ahlinya
Ilustrasi seseorang mengaplikasikan krim pada kulit wajah (Pinterest/marthastewart)

Dokter kecantikan dr. Elia Gunawan menyarankan perawatan kulit dilakukan secara bertahap serta berfokus pada perbaikan skin barrier untuk mencapai kulit sehat, halus, dan glowing sesuai tren kecantikan terkini.

Menurutnya, mendapatkan kulit impian tidak bisa dilakukan secara instan. Perawatan harus melalui tahapan repair, rebuild, restructure, hingga protect atau maintain. Sebelum menentukan treatment, kondisi kulit perlu dianalisis terlebih dahulu untuk mengetahui ada tidaknya permasalahan, seperti jerawat, yang harus ditangani lebih dulu.

Setelah masalah utama teratasi, langkah berikutnya adalah memperkuat skin barrier agar kulit lebih tahan terhadap gangguan dan tidak mudah muncul masalah baru. Elia menjelaskan bahwa tahap restructure, seperti stimulasi kolagen, sebaiknya dilakukan saat kondisi kulit sudah sehat agar hasilnya optimal.

Ia juga menekankan pentingnya perawatan harian dengan skincare yang mendukung pertumbuhan skin barrier. Berbeda dari tren lama yang menitikberatkan eksfoliasi, kini perawatan dasar yang simpel dan fokus pada perlindungan skin barrier dinilai lebih efektif.

Salah satu kandungan utama yang direkomendasikan adalah ceramide, karena berfungsi melembapkan sekaligus memperbaiki skin barrier untuk mewujudkan kulit yang sehat dan bercahaya.

Logo Radio
🔴 Radio Live