Hujan Deras Bikin Was-Was? Lakukan 4 Hal Ini Biar Rumah Aman dan Hati Tenang
Refa - Thursday, 11 December 2025 | 06:00 PM


Bagi sebagian orang, suara hujan deras bukan lagi pengantar tidur yang nyenyak, melainkan "alarm" bahaya yang memicu rasa cemas akan banjir. Daripada habis waktu buat panik memantau selokan depan rumah, lebih baik kita siapkan langkah antisipasi sejak dini.
Yuk, lakukan 4 hal simpel ini agar rumah tetap aman dan kamu nggak perlu begadang karena overthinking saat hujan turun.
1. Amankan "Nyawa" Rumah: Listrik & Elektronik
Musuh utama air adalah listrik. Saat genangan air mulai terlihat mengancam di jalanan, segera turunkan saklar utama (MCB). Gelap sedikit lebih baik daripada risiko korsleting. Selain itu, jangan tunggu air masuk baru sibuk angkat-angkat kulkas. Mulai ganjal barang elektronik (kulkas, CPU, mesin cuci) dengan dudukan yang lebih tinggi dari lantai.
2. Dokumen Penting Wajib Masuk Plastik
Saat panik banjir, kita sering lupa pada ijazah atau surat tanah di laci bawah. Padahal, mengurus dokumen basah itu jauh lebih ribet daripada beli perabot baru. Bungkus semua dokumen penting dalam map plastik kedap air (ziplock) dan simpan di lemari paling atas. Tips, Sempatkan foto/scan dokumen tersebut dan upload ke cloud (Google Drive), jadi kamu punya cadangan digital jika fisik aslinya rusak.
3. Cegah "Tamu Tak Diundang" Masuk
Air selokan yang meluap sering membawa kotoran, bahkan hewan (kecoa, tikus, ular) masuk lewat saluran pembuangan kamar mandi. Pastikan saringan got (floor drain) berfungsi baik. Jika perlu, sumbat sementara lubang pembuangan dengan kain padat yang dibungkus plastik atau pemberat untuk mencegah air kotor membludak balik (backflow) ke dalam rumah.
4. Siapkan Tas Siaga (Versi Simpel)
Siapkan satu tas ransel berisi barang vital, mulai dari powerbank penuh, senter, obat-obatan pribadi, dan sedikit camilan. Taruh di tempat yang mudah dijangkau. Jadi, jika air meninggi dan kamu harus evakuasi ke lantai dua atau ke luar rumah, kamu tinggal sambar tas itu tanpa perlu bingung packing dalam kondisi gelap.
Kita memang tidak bisa menghentikan hujan, tapi kita bisa mengontrol kesiapan kita. Dengan persiapan yang matang, setidaknya kamu bisa sedikit lebih tenang menghadapi musim hujan kali ini. Stay safe!
Next News

Malam Paling Agung di Masjidil Aqsa Saat Nabi Muhammad SAW Menjadi Imam Seluruh Nabi
24 minutes ago

4 Lokasi Bersejarah yang Disinggahi dan Menjadi Tempat Sholat Rasulullah Saat Isra' Mi'raj
an hour ago

Bukan Sekadar Perjalanan, Ini Protokol Langit Saat Nabi Muhammad SAW Naik Buraq
an hour ago

Langkahnya Sejauh Pandangan Mata, Keajaiban Buraq dalam Peristiwa Isra’ Mi’raj
an hour ago

Kenapa Rajaban Selalu Dinanti? Tradisi Jawa Rayakan Isra’ Mi’raj dengan Cara Berbeda
2 hours ago

Mengapa Isra’ Mi’raj Terjadi Setelah Tahun Kesedihan? Ini Jawabannya
2 hours ago

Salat Masih Terasa Hampa? Coba Renungi Makna Al-Fatihah Ayat per Ayat
3 hours ago

Bukan Sihir! Penyakit Aneh Ini Bisa Bikin Kamu Mabuk Berat Cuma Gara-gara Sepotong Roti
an hour ago

Sholat Sering Melamun? Coba 6 Teknik Ini agar Lebih Khusyuk
4 hours ago

Bukan Beban, Ini Alasan Sholat Disebut Hadiah Langsung dari Allah
4 hours ago






